
INN | MEDAN (SUMUT) – Kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) adalah merupakan salah satu senjata andalan bagi seorang Babinsa guna mengawasi dan menguasai seluk beluk kondisi wilayah dan juga untuk mengetahui keadaan dan permasalahan, sehingga apabila timbul permasalahan maka dapat mencari solusi terbaik dalam penyelesaiannya.
Untuk itu, Babinsa Koramil 0201-08/MA jajaran Kodim 0201/Medan Sertu Khairudin melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan warga binaan yakni di wilayah binaannya di Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Timbang Deli, Kecamatan Medan Amplas, Minggu (31/3/2024).
Melalui kegiatan Komsos, Babinsa Sertu Khairudin berharap masyarakat yang bertempat tinggal di wilayah binaanya agar selalu hidup rukun dalam keseharian antar sesama masyarakat contohnya adalah harus senantiasa dalam hidup bergotong royong dan turut menjaga Kamtibmas di lingkungannya agar tercipta kondisi keamanan yang kondusif dan tetap terjaga.
Lebih lanjut, Babinsa Sertu Khairudin juga menambahkan, bahwa salah satu tugas Babinsa juga yakni membangun Komsos kesemua lapisan masyarakat binaannya agar bisa saling kenal dan salung memberikan informasi serta sebagai wadah untuk menyerap aspirasi warga mulai dari kalangan bawah,” tuturnya.
(Sumber : Pendim 0201/Medan)