Danrem 023/KS Berikan Buku Kepada Walikota Sibolga Kisah Kasad “Loper Koran Jadi Jenderal”

Spread the love

INN | SIBOLGA (SUMUT) – Bertempat di Kantor Walikota Kota Sibolga Danrem 023/KS Kolonel Inf Dody Triwinarto, S.I.P., M.Han didampingi oleh Dandim 0211/TT Letkol M.P. Sibuea, Kasiterrem 023/KS Mayor Inf Hermasyah memberikan Buku Kisah Kepala Staf Angkatan Darat Jendral TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M dengan Judul “Loper Koran Jadi Jenderal“, Rabu (14/09/2022).

Danrem mengatakan buku ini menceritakan tentang kisah masa kecil Jendral TNI Dr. Dudung Abdurachman, S.E., M.M tentang pejalan seorang Anak PNS yang pernah menjadi Loper Koran yang sukses menjadi Jenderal Bintang Empat.

Buku ini juga menceritakan gaya dan seni kepemimpinan, dan rekam jejak karier militer selama 34 tahun, mulai Pangkat Letnan Dua sampai kini berpangkat Jenderal Bintang Empat, ”ucap Danrem”.

Sementara ditempat yang sama Walikota Sibolga mengucapkan terima kasih kepada Bapak Kasad yang telah memberikan buku yang cukup baik berjudul “Loper Koran Jadi Jenderal”.

Lebih lanjut Walikota menyampaikan, “Ini menjadi Inspirasi bagi kita semua khususnya Anak-anak Kota Sibolga untuk mengapai cita-citanya setingi mungkin, jangan pernah menyerah dengan keadaan, mari kita contoh Bapak Kepala Staf Angkatan Darat yang pernah menjadi Loper Koran sekarang bisa menjadi Jenderal Bintang Empat dan menjadi orang nomor satu di Insitusi Angkatan Darat,” ucap Walikota.

(Sumber : Penrem 023/KS)