
INN | MEDAN (SUMUT) – Dalam upaya mempererat silaturahmi dengan masyarakat, Babinsa Koramil 0201-02/MT, Serda Fery Suhanda, melaksanakan Safari Subuh di Masjid Az Zulfa, Kelurahan Pulo Brayan Bengkel Baru, Minggu (25/5/2025).
Kegiatan dimulai dengan Sholat Subuh berjamaah yang dipimpin Ustadz Ardi Tanjung dan dihadiri warga serta tokoh agama. Serda Fery menekankan pentingnya kegiatan keagamaan sebagai sarana memperkuat ukhuwah Islamiyah dan komunikasi sosial antara TNI dan masyarakat.
Warga menyambut hangat kehadiran Babinsa, yang juga mendengarkan aspirasi dan memberikan imbauan kamtibmas. Kegiatan berlangsung khusyuk dan tertib, mencerminkan sinergi positif antara TNI dan masyarakat setempat.