Babinsa Koramil 0201-02/MT Amankan Safari Ramadan Pemko Medan di Martubung

Share ke

INN | MEDAN (SUMUT) – Babinsa Koramil 0201-02/MT, Koptu Joko Handoyo, turut serta dalam pengamanan Safari Ramadan yang digelar oleh Pemko Medan di Lapangan Alun-Alun Warna Warni Martubung, Kecamatan Medan Labuhan, Rabu (26/3/2025).

Acara yang dihadiri banyak masyarakat ini diisi dengan tausiah agama, santunan anak yatim, serta buka puasa bersama.

Koptu Joko Handoyo menyatakan bahwa kehadiran aparat bertujuan untuk menjaga keamanan dan ketertiban, sehingga acara dapat berlangsung dengan lancar dan khidmat.

Dengan sinergi antara TNI, Polri, dan pemerintah daerah, Safari Ramadan ini diharapkan semakin mempererat hubungan antara pemerintah dan masyarakat serta menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif.