Babinsa Koramil 0201-16/TM Gelar Aksi Bersih Pangkalan di Bulan Ramadhan

Share ke

INN | DELI SERDANG (SUMUT) – Dalam rangka menjaga kebersihan dan kenyamanan lingkungan di bulan suci Ramadhan 1446 H, Bintara Pembina Desa (Babinsa) Koramil 0201-16/Tanjung Morawa (TM) menggelar aksi pembersihan pangkalan. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Danramil 0201-16/TM, Mayor Inf Baginda Suprapto P. Sitompul, dan diikuti oleh seluruh anggota Koramil, Rabu (12/3/2025).

Aksi bersih-bersih ini mencakup pembersihan halaman, ruang kerja, serta fasilitas umum di sekitar pangkalan. Mayor Inf Baginda Suprapto P. Sitompul menegaskan bahwa kebersihan merupakan bagian dari kedisiplinan serta tanggung jawab prajurit TNI.

“Selain untuk menciptakan lingkungan yang nyaman, kegiatan ini juga bertujuan memberikan contoh kepada masyarakat sekitar agar lebih peduli terhadap kebersihan, terutama selama bulan Ramadan,” ujar Danramil.

Para Babinsa yang terlibat dalam kegiatan ini mengungkapkan bahwa pangkalan yang bersih dan rapi akan mendukung suasana kerja yang lebih nyaman serta meningkatkan semangat dalam menjalankan tugas sehari-hari.

Melalui kegiatan ini, Koramil 0201-16/TM berharap dapat menginspirasi masyarakat sekitar untuk ikut menjaga kebersihan lingkungan, menciptakan suasana yang lebih sehat, dan meningkatkan kebersamaan di bulan yang penuh berkah ini.