
INN | DELI SERDANG (SUMUT) – Mendukung ketahanan pangan, Babinsa Koramil 0201-13/PST, Serda Maridi, turun langsung membantu petani saat panen di Dusun 1, Desa Pematang Johar, Kecamatan Percut Sei Tuan, Jumat (28/2/2025).
Sebagai bagian dari kerja sama antara Kementerian Pertanian dan TNI, Babinsa turut berkoordinasi dengan Penyuluh Pertanian Lapangan (PPL) dalam proses budidaya padi, mulai dari pengolahan lahan hingga panen.
Selain itu, petani juga mendapatkan bantuan berupa alat pertanian, irigasi, benih, dan pupuk subsidi untuk meningkatkan hasil produksi.
Diharapkan, dengan program intensifikasi pertanian ini, Indonesia dapat mencapai swasembada pangan guna memenuhi kebutuhan beras nasional dan memperkuat ketahanan pangan negara.