Babinsa Koramil 0201-06/MS Pererat Keakraban dengan Warga Melalui Komsos di Kelurahan Babura

Share ke

INN | MEDAN (SUMUT) – Dalam upaya mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, Babinsa Koramil 0201-06/MS, Sertu Batara, melaksanakan komunikasi sosial (Komsos) dengan warga di Jalan Sei Simare, Lingkungan IV, Kelurahan Babura, Kecamatan Medan Sunggal, Rabu (26/2/2025).

Sertu Batara menegaskan bahwa kegiatan Komsos merupakan wujud kemanunggalan TNI dengan rakyat serta sarana untuk mengetahui perkembangan situasi di wilayah binaan. Kehadiran Babinsa di tengah masyarakat diharapkan dapat memberikan manfaat serta membantu menyelesaikan berbagai permasalahan dengan cepat.

“Dengan selalu memantau wilayah binaan, Babinsa dapat segera mengatasi permasalahan yang ada, sehingga keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga,” ujarnya.