Personel Koramil 0201-02/MT Kawal Rapat Pleno Penetapan Gubernur Sumut Terpilih

Spread the love

INN | MEDAN (SUMUT) – Personel Koramil 0201-02/MT turut serta dalam pengamanan Rapat Pleno Terbuka Penetapan Pasangan Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Utara Pilkada 2024 yang digelar oleh KPU Sumut di Hotel Grand Mercure Medan Angkasa, Kamis (6/2/2025).

Rapat pleno ini berlangsung tertib dan kondusif, dengan dihadiri oleh berbagai pejabat penting, termasuk perwakilan pemerintah, TNI-Polri, DPRD, dan partai politik pengusung.

Dalam acara tersebut, KPU Sumut secara resmi menetapkan pasangan calon terpilih berdasarkan putusan Mahkamah Konstitusi.

Personel Koramil 0201-02/MT memastikan keamanan selama kegiatan berlangsung dan mengimbau seluruh pihak untuk menghormati hasil penetapan serta menjaga stabilitas wilayah demi kemajuan Sumatera Utara.

(Sumber : Pendim 0201/Medan)