INN | MEDAN (SUMUT) – Babinsa Koramil 0201-03/MD, Serda Budi Wahyono, melaksanakan kegiatan sosialisasi tentang bahaya narkoba dan kenakalan remaja kepada para siswa Yayasan Pendidikan IRA, Jalan Pertiwi No. 35, Kelurahan Bantan, Kecamatan Medan Tembung, Jumat (29/11/2024), kegiatan ini bertujuan membangun generasi penerus bangsa yang aktif, produktif, dan bebas dari pengaruh negatif narkoba.
Dalam kegiatan tersebut, Serda Budi Wahyono menekankan pentingnya peran generasi muda dalam menjaga masa depan bangsa. Ia juga menyoroti bahaya narkoba yang dapat merusak masa depan individu dan masyarakat secara keseluruhan. “Peran Babinsa adalah membantu menciptakan generasi muda yang aktif dan jauh dari narkoba, dengan menggandeng berbagai pihak untuk mencegah dampak buruk yang ditimbulkan, khususnya bagi generasi bangsa,” ujar Serda Budi.
Sosialisasi ini juga menjadi momen untuk mempererat hubungan antara Babinsa dan pihak sekolah. Menurut Serda Budi, pendekatan ini penting agar masalah kenakalan remaja di lingkungan sekolah dapat dicegah lebih dini melalui konseling dan kerja sama yang baik antara aparat kewilayahan dan pihak sekolah.
Kegiatan yang berlangsung interaktif ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran siswa terhadap pentingnya menjauhi narkoba dan perilaku menyimpang lainnya, sekaligus memberikan motivasi kepada mereka untuk berkontribusi positif dalam kehidupan berbangsa dan bernegara.
(Sumber : Pendim 0201/Medan)