INN | MALANG (JATIM) – Panglima Divisi Infanteri 2 Kostrad Mayjen TNI Anton Yuliantoro,S.I.P., M.Tr.(Han)., beserta seluruh Keluarga besar Divif 2 Kostrad menggelar acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1446 H/2024 M yang dilaksanakan di Masjid Sabilul Huda Madivif 2 Kostrad, Singosari, Kab. Malang pada Kamis pagi. (19/9/2024).
Acara peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW yang digelar Divif 2 Kostrad ini mengangkat tema “Meneladani Akhlak Nabi Muhammad SAW Dalam Mewujudkan Personel Satjar Divif 2 Kostrad Yang Religius” serta menghadirkan penceramah Bapak K.H. Abdul Azis Ketua Majelis Taklim Bululawang, Kabupaten Malang.
Mengawali sambutannya, Pangdivif 2 Kostrad mengucapkan selamat datang dan terima kasih kepada Bapak K.H. Abdul Azis yang telah berkenan hadir dan meluangkan waktu untuk memberikan tausyiah kepada personel Divif 2 Kostrad. “Semoga tausiyah yang akan bapak sampaikan dapat kita amalkan sebagai bekal dan ilmu yang bermanfaat bagi kita semua, sehingga dalam melaksanakan tugas dan kehidupan sehari-hari akan selalu mendapat perlindungan dan di ridhoi oleh Allah SWT,” tutur Pangdiv.
Sementara itu, dalam ceramah Bapak K.H. Abdul Azis disampaikan ada 4 hal yang wajib kita pedomani dan terapkan dalam kehidupan sehari-hari yaitu pertama Tauhid yang berarti keyakinan bahwa Allah SWT adalah Tuhan yang Maha Esa, menciptakan, memelihara, dan menentukan segala sesuatu di alam semesta.
Kedua adalah Sholat. Sholat merupakan ibadah yang memiliki makna penting dalam kehidupan beragama Islam. Sholat merupakan tiang agama. Sholat yang dikerjakan dengan baik akan menegakkan sendi-sendi agama, sedangkan yang ditinggalkan akan meruntuhkannya. (Penkostrad)