INN | MEDAN (SUMUT) – Babinsa Titipapan Koramil.0201-11/MD jajaran Kodim 0201/Medan Sertu Samsul Kahar memberikan himbauan kepada para pengendara ojek online (ojol) untuk selalu waspada dan berhati-hati saat beraktivitas pada malam hari. Hal ini disampaikan mengingat meningkatnya potensi kejahatan yang sering kali terjadi secara tiba-tiba.
Dalam kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) yang dilaksanakan di simpang Dobi, Jalan Yos Sudarso, Lingkungan V, Kelurahan Titipapan, Kecamatan Medan Deli, Kota Medan, Sumatera Utara, pada Rabu (14/8/2024), Sertu Samsul Kahar menekankan pentingnya melaporkan segera kepada aparat keamanan jika menemukan hal-hal yang mencurigakan.
“Saya mengajak rekan-rekan pengendara ojol untuk selalu waspada, terutama pada malam hari. Kejahatan bisa datang kapan saja, jadi penting bagi kita untuk tetap waspada dan segera melapor jika ada yang mencurigakan,” ujar Sertu Samsul Kahar.
Kegiatan Komsos ini merupakan upaya Babinsa dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat, khususnya bagi para pengendara ojol yang sering kali menjadi sasaran kejahatan saat bekerja di malam hari, melalui himbauan ini diharapkan para pengendara ojol dapat lebih berhati-hati dan berperan aktif dalam menjaga keamanan di lingkungan sekitar.
(Sumber : Pendim 0201/Medan)