Babinsa Koramil 0201-05/MB Monitoring Pemotongan Hewan Qurban Di Kelurahan Petisah Hulu

Spread the love

INN | MEDAN (SUMUT) – Serda Taufik Kurniawan, Babinsa Koramil 0201-05/MB Kodim 0201/Medan melaksanakan monitoring kegiatan pemotongan hewan qurban di Masjid Muchlisin Kelurahan Petisah Hulu, Kecamatan Medan Baru, Senin (17/6/2024).

Babinsa Kelurahan Petisah Hulu ini menuturkan, bahwa pada perayaan Hari Raya Idul Adha ini kita melaksanakan monitoring kegiatan pemotongan hewan kurban yang dilakukan warga di masing-masing wilayah binaan.

“Monitoring yang kita lakukan ini, juga merupakan upaya kita untuk ikut memastikan bahwa hewan qurban yang dipotong benar-benar baik dan steril serta aman dikonsumsi oleh masyarakat karena telah dinyatakan sehat oleh dokter hewan dan mantri hewan serta mempunyai surat keterangan kesehatan hewan,” ujar Serda Taufik.

Ditambahkan Serda Taufik, bahwa hewan qurban ini akan dibagikan kepada warga yang berhak menerima atau warga yang sudah memiliki kupon dari panitia kurban dengan waktu yang ditentukan dan tertulis didalam kupon undangan.

“Tujuannya, adalah untuk mengurangi kerumunan dan agar dalam pembagian hewan qurban berjalan dengan tertib, aman serta lancar,” pungkas Babinsa.

(Sumber : Pendim 0201/Medan)