
INN | MEDAN (SUMUT) – Babinsa Koramil 0201-01/MP, sertu suprayitno melaksanakan Komsos (Komunikasi Sosial) bersama Ibu-ibu warga Binaanya di Lingkungan 4, Kelurahan Sekip, Kecamatan Medan Petisah, Rabu (16/4/2024).
Demi menambah serta menjalin kedekatan dengan masyarakat yang menjadi tanggung jawabnya, Babinsa Koramil 0201-01/MP Sertu Suprayitno bersama warga Lingkungan 4, Kelurahan Sekip untuk melaksanakan Komsos (Komunikasi Sosial) guna mendekakan diri antara Babinsa dan warganya
Hal ini rutin dilakukan oleh Babinsa Kelurahan Sekip Sertu Suprayitno guna mengetahui situasi dan kondisi wilayah, dan tidak itu saja, Babinsa selalu berpindah-pindah dari lingkungan satu ke lingkungan yang lain, agar masyarakat paham dan mengerti tentang adanya Babinsa kewilayahan, untuk membantu agar terciptanya rasa aman dan tentram.
“Untuk hal ini Babinsa rutin menyambangi warga dan juga selalu menyelibkan perkataan kepada warganya dan apabila ada permasalahan sekecil apapun jangan lupa informasikan kepada Babinsa supaya Babinsa dapat mengambil langkah laporan ke Komandan agar dapat di tindak lanjuti,” ujar babinsa.
Ibu Hasnah dan Ibu Zul yang juga warga setempat mengucapkan banyak terima kasih kepada Babinsa Kelurahan Sekip Sertu Suprayitno yang telah membantu serta monitor wilayah supaya aman dan nyaman di Kelurahan Sekip, Kecamatan Medan Petisah ini.
(Sumber : Pendim 0201/Medan)