
INN | DELI SERDANG (SUMUT) – Babinsa Desa Telaga Sari Anggota Koramil 0201-16/TM Kodim 0201/Medan ,Serda A.I Nasution, Bhabinkamtibmas bersama Damkar Kab. Deli Serdang dan warga setempat bahu membahu membantu memadamkan api yang membakar pabrik yunisia tersebut, Rabu (3/4/2024).
Kebakaran disebabkan oleh percikan api yang keluar dari konsleting Listrik dimana percikan api tersebut membakar salah satu tabung saluran oli serta merembet ke serabut kelapa kering yang berada di dalam pabrik tersebut sehingga terjadi maraknya api tersebut.
Kebakaran ini di Perkiraan kerugian mencapai ratusan juta rupiah dan kerugian personil Nihil, dengan berdasarkan sumber yang di peroleh dari saksi (kariawan pabrik itu sendiri).
Danramil 0201-16/TM Mayor Inf Romi Sembiring langsung turun dan meluncur ke tempat lokasi kebakaran tersebut untuk mengecek sejauh mana dampak dari kebakaran tersebut.
“Guna membantu meringankan beban masyarakat yang berada di wilayahnya seorang Babinsa harus aktif serta peduli dan selalu berada di tengah-tengah warganya dengan harapan apapun yang terjadi di wilayahnya Babinsa harus selalu monitor,” ujar Danramil 0201-16/TM Mayor Inf Romi Sembiring.
(Sumber : Pendim 0201/Medan)