Gali Informasi, Babinsa Koramil 0201-09/MB Komsos Dengan Pegawai Kelurahan Bagan Deli

Share ke

INN | MEDAN (SUMUT) – Babinsa Koramil 0201-09/MB Kodim 0201/Medan melaksanakan Komunitas Sosial dengan para Pegawai Kelurahan Bagan Deli, Kecamatan Medan Belawan, Selasa (26/3/2024).

Kegiatan Komsos ini merupakan rutinitas Babinsa dalam menjaga hubungan baik dan tali silaturahmi terhadap pegawai kelurahan sebagai upaya untuk menggali informasi dan memahami keadaan maupun situasi yang berkembang diwilayah binaan.

Dalam kegiatan tersebut, Babinsa Serka Suseno menghimbau kepada pegawai kelurahan untuk berperan aktif dan ikut serta dalam menjaga keamanan,melaksanakan Komukasi,tetap solid dalam melaksanakan tugas sehari-hari dalam memberikan pelayanan terbaik untuk masyarakat.

Danramil 0201-09/MB Kapten CZI AH. Pasaribu mengatakan, “Komunikasi Sosial yang dilakukan oleh Babinsa merupakan salah satu dari 5 kemampuan sosial dalam pembinaan terhadap masyarakat diwilayah binaannya”.

“Dengan melaksanakan Komsos secara rutin, berbagai informasi dapat diperoleh sehingga terdeteksi secara dini dan cegah dini dapat dilakukan dengan baik dengan adanya komunikasi yang baik antara Babinsa dan seluruh lapisan masyarakat,” tutur Danramil.

(Sumber : Pendim 0201/Medan)