Dukung Terciptanya Keamanan, Babinsa Koramil 0201-03/MD Ikut Pantau Pengamanan Asmara Subuh Di Kota Medan

Spread the love

INN | MEDAN (SUMUT) – Guna mendukung program Pemko Medan dalam membina dan menjaga ketertiban di tengah masyarakat, Pelda B. Sidabutar dan Serda Nur Ali Ba, anggota Koramil 0201-03/MD Kodim 0201/Medan ikut serta pantau keamanan Kota Medan.

Pemantauan asmara subuh Ramadhan 1445 H ini untuk antisipasi dan mencegah terjadinya tawuran anak anak remaja dan gemot balap liar, main petasan di sekitar wilayah, agar kamtibmas aman dan nyaman.

Kegiatan ini dilaksanakan di Jalan Ahmad Yani, Kelurahan Kesawan, Kecamatan Medan Barat, pada hari Selasa (12/3/2024) pukul 05.30 wib pagi.

Turut hadir dalam pemantauan asmara subuh Ramadhan 1445 H antara lain Camat Medan Barat. Bapak Roby, Lurah Medan barat, Personil Koramil 03/MD, Personil Koramil 01/MP, Personil Koramil 13/PST, Personil Polsek Medan Barat, Dishub Kota Medan, Satpol PP Kota Medan serta Seluruh Kepling Kelurahan Kesawan

(Sumber : Pendim 0201/Medan)