INN | NIAS – Babinsa Koramil 05/Lahewa-Kodim 0213/Nias Koptu R. Sinaga bersama Kades Harewake Masali Zebua menghadiri kegiatan Ibu-ibu PKK Desa harewakhe, Kecamatan Afulu, Kabupaten Nias Utara yang dilaksanakan di Pos Yandu Desa Harewakhe, Kamis (27/06/2019).
Adapun kegiatan di Pos Kesehatan adalah penimbangan Balita dan pengecekan Ibu-ibu hamil yang dilaksanakan oleh petugas Bidan Desa Lince Putri Diana Daulay di Desa Harewake Kecamatan Afulu dan kegiatan ini rutin dilaksanakan yaitu 1 kali dalam 1 Minggu dengan tujuan melakukan observasi perkembangan balita dan pengecekan Ibu hamil.
Babinsa Koptu R. Sinaga mengatakan Tujuan dilaksanakannya pengecekan Ibu-ibu hamil agar mereka mengenal permasalahan kesehatan nya, mampu menanggulangi masalah kesehatan melalui Poskesdes, di sini peran Masyarakat cukup aktif dalam kegiatan cek kesehatan.
Saya sangat tertarik dengan dengan kegiatan ini dimana kondisi kesehatan Ibu-ibu hamil dan anak-anak Balita di Desa kita ini tetap terpantau sehingga melalui pencatatan dan yang bersangkutan atau Orang Tua Balita mengerti dan memahami cara-cara perawatan dan memudahkan mengambil langkah-langkah, selanjutnya apabila ditemui yang tidak sesuai Kesehatan Masyarakat,” kata Babinsa.
Kades Harewakhe memberikan semangat kepada seluruh petugas untuk selalu semangat melakukan kegiatan ini karena masa depan anak-anak kita sangat ditentukan dari kecil atau masa bayi dalam kandungan, mereka sangat membutuhkan perawatan dan juga karakter anak-anak ini kedepan menjadi baik.(red/penrem 023/KS)